Klinik Bedah di RSUD Pandega Pangandaran Dilengkapi Tiga Dokter Spesialis

BERITA PANGANDARAN.ruber.id – Klinik Bedah di RSUD Pandega Pangandaran melayani dan mengobati penyakit, cedera atau kondisi gawat darurat lainnya melalui tindakan bedah dan obat-obatan.

Klinik Bedah ini dilengkapi oleh tiga dokter spesialis bedah umum. Dokter-dokter ini merupakan dokter spesialis yang berperan dalam melakukan diagnosis sesuai dengan keahlian dan ilmu yang dimilikinya.

Direktur RSUD Pandega Pangandaran Dr. dr. Hj. Titi Sutiamah, MM mengatakan, Klinik Bedah ini melayani berbagai pasien. Dari mulai pasien umum, BPJS dan asuransi yang sudah bekerjasama dengan rumah sakit.

“Jadi dokter-dokter ini nantinya yang menentukan perlu atau tidaknya dilakukan bedah. Kebanyakan di Klinik Bedah ini menangani operasi kecil, perawatan luka karena diabetes, perawatan luka pasca operasi,” kata Titi, Senin 28 Agustus 2023.

Baca juga:  RSUD Pandega Pangandaran Peringati Hari AIDS Sedunia

Titi meminta, kepada masyarakat jika ada keluhan mengenai berbagai penyakit tumor, hernia, hemoroid, hingga mengenai perawatan luka pasca operasi, segera konsultasikan kepada dokter spesialis di Klinik Bedah.

“Kami berharap masyarakat dapat terus menerima pelayanan yang sesuai dengan standar, dapat mengakses pelayanan lebih cepat dan dekat. Sehingga kepuasan masyarakat akan lebih meningkat,” ucapnya.

Untuk diketahui, Klinik Bedah RSUD Pandega Pangandaran buka setiap hari Senin-Sabtu. Dengan waktu pendaftaran Senin-Kamis jam 07.00-11.00, Jumat jam 07.00-10.00 dan Sabtu jam 10.00-10.30 WIB.