BERITA PANGANDARAN.ruber.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran menegaskan bahwa pemilih perempuan memiliki peran penting di Pemilu 2024.
Ketua KPU Pangandaran Muhatdin mengatakan, posisi perempuan sangat penting dalam penyelenggaraan pemilu mendatang. Baik sebagai pemilih, peserta maupun penyelenggara.
“Perempuan bagian penting dalam segmen demokrasi. Di mana, harkat dan derajat mereka sangat dihormati,” kata Muhtadin, Selasa 29 November 2022.
Muhtadin menuturkan, pihaknya ingin memberi ruang yang lebih luas dalam konteks politik. Perempuan harus diberi ruang seluas-luasnya.
“Perempuan tidak boleh anti dengan politik dan tidak boleh jadi warga nomer dua dalam politik,” tuturnya.
Terlebih, jumlah pemilih perempuan di Kabupaten Pangandaran saat ini lebih 4 digit dari pemilih laki-laki. Dalam pemilu sebelumnya yang mencapai 320 ribu pemilih.
“Dengan banyaknya pemilih perempuan, mereka memiliki peran penting dan menjadi penentu dalam suksesi kemenangan. Atau bicara soal arah politik,” terangnya.
Muhtadin menyebutkan, kaum perempuan memiliki daya keputusan lebih besar dibanding laki-laki jika solid. Tentunya dalam hal politik.
“Kami berharap mereka bisa lebih maksimal dalam keterlibatan di Pemilu 2024. Semoga saja mereka tergerak untuk berpartisipasi setelah diberikan pemahaman soal politik,” sebutnya.