Kabar Gembira! Pemkab Pangandaran Buka 335 Formasi Guru PPPK 2022

guru pppk
Formasi guru PPPK 2021

BERITA PANGANDARAN, ruber.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangandaran, Jawa Barat, akan kembali membuka formasi guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2022 sebanyak 335 orang.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pangandaran Dani Hamdani mengatakan, formasi tersebut untuk guru PPPK. Sementara yang umum belum ada formasi.

“Sebanyak 335 formasi itu bagi 125 yang lolos passing grade, 24 untuk honorer K2 dan sisanya Dapodik. Pada 2019 kami mengajukan 1.800 dan baru terealisasi 600 lebih. Dan sekarang 335 formasi,” kata Dani, Kamis (14/7/2022).

Dani menyebutkan, untuk pelaksanaan tesnya bakal dilaksanakan di Kabupaten Pangandaran. Pihaknya akan mempersiapkan dari sekarang.

Baca juga:  Benarkah Dapil untuk Pemilu 2024 di Pangandaran Akan Diubah

“Untuk jadwal tes hingga saat ini belum ada, nanti diinformasikan kembali. Saat ini Pangandaran membutuhkan ASN itu sebanyak 8.000 orang. Berdasarkan analisis jabatan, idealnya sebanyak itu,” sebutnya.

Editor: R002