80% Calon Jemaah Haji di Pangandaran Sudah Lunasi BPIH

BERITA PANGANDARAN.ruber.id – Sejumlah calon jemaah haji di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, telah melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji atau BPIH tahun 2023.

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama atau Kemenag Pangandaran Hilman Saefulloh mengatakan, dari 393 calon jemaah haji, sebanyak 363 di antaranya sudah melakukan pelunasan.

“Jadi sudah hampir 80% telah melunasi. Untuk jadwal keberangkatan haji hingga saat ini belum juga dipastikan waktunya. Kalau rencana di bulan Mei, tapi belum bisa dipastikan,” kata Hilman, belum lama ini.

Hilman menerangkan, para calon jemaah haji bisa mengecek aplikasi pusaka dari Kemenag untuk mengetahui besaran biaya pelunasan. Karena setiap jemaah tidak sama, sesuai tahun pelunasan.

Baca juga:  Pangandaran Bisa Bangun Jembatan Senilai Rp85 Miliar

“Calon jemaah haji cukup memasukkan nomor porsi saja untuk mengetahui biayanya. Nanti bisa langsung bayar ke Kemenag,” terangnya.

Hilman menyebutkan, sampai saat ini belum ada calon jemaah haji yang mengundurkan diri dengan alasan kenaikkan biaya haji. Adapun yang meninggal dunia, ada yang digantikan ahli waris, ada juga yang mengundurkan diri.

“Untuk pembuatan paspor dan pemeriksaan kesehatan bagi calon jemaah haji cadangan sudah dilakukan, tinggal berangkat. Sementara, kenaikan kuota haji tahun ini mencapai 100% dibanding tahun 2022 dengan kuota hanya 182 calon jemaah,” sebutnya.